Aneka lomba Agustuan


BALAP KARUNG 

VOLLY PLASTIK SEMBUNYI

Aneka lomba Agustusan HUT RI ke 73 di MTSN 5 Pasuruan
 Ragam lomba seperti futsal, volitik sarung (plastik), lomba  mengurutkan bendera rukun iman, balap karung, dan lomba makan krupuk warnai perayaan HUT RI ke-. Acara ini digelar mulai Selasa, 14 Agustus 2018. Aneka lomba tersebut melibatkan seluruh siswa diwakili oleh beberapa siswa tiap kelasnya.
Aneka lomba dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-73 dilaksanakan usai upacara Pramuka yang ke 57. Lomba yang pertama kali adalah voli plastik yang  ditutup netnya dengan kain. Kemeriahan pun mewarnai rangkaian kegiatan ketika lomba lari karung beserta helm merupakan kegiatan kedua. Adu cepat lari seperti katak dengan  menggunakan karung tersebut membuat suasana seketika cair karena gelak tawa
Tidak sampai disitu, kesemarakan semakin tampak ketika satu per satu perserta lomba makan krupuk dengan teknik tali diinjak. Dengan keseimbangan yang dilakukan sembari menangkap krupuk.
“Pembelajaran yang harus dipetik dari berbagai macam kegiatan semacam ini merupakan tanda bahwa negara kita terbentuk dari semangat dan kebersamaan yang kuat dari berbagai golongan atau kelas  yang harus dipertahankan.” Hadi Mulyo sebagai ketua panitia berpendapat

Komentar